Alasan Membuka Bisnis Toko Online

alasan membuka toko onlineSemakin meluasnya jaringan internet serta berkembangnya teknologi di Indonesia berpengaruh terhadap pertumbuhan toko online. Tidak berbeda jauh dengan aktivitas jual beli yang ada di toko konvensional. Toko online juga menawarkan berbagai kemudahan bagi calon konsumen agar dapat memenuhi berbagai kebutuhan hidup mereka setiap harinya.

[kelas id=”607″ type=”premium”]

Sekarang ini masyarakat sudah mulai tertarik dengan aktivitas belanja secara online, beda dengan sebelumnya dimana mereka lebih terbiasa berbelanja dan melakukan transaksi jual beli konvensional, hal itu karena berbelanja secara online transaksinya lebih mudah, praktis dan biayanyapun relative ekonomis. Bahkan, perdasarkan hasil penelitian dari Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), saat ini jumlah dari pengguna Internet di Indonesia sudah mencapai angka lebih dari 45 juta pengguna.

Tentu saja kondisi seperti ini cukup menguntungkan bagi para pelaku bisnis toko online yang ada di Indonesia, sehingga tidak perlu heran lagi jika belakangan ini pertumbuhan toko online dari tahun ke tahun terus mengalami peningkatan, dan sampai saat ini presentase peningkatannya diperkirakan sekitar 50 %.

Oleh sebab itu, bagi Anda para pemula maupun pelaku usaha konvensional tidak perlu bertanya-tanya dan ragu lagi mengenai alasan membuka bisnis toko online. Berikut ini sedikit kami informasikan mengenai beberapa keuntungan yang dapat Anda peroleh saat menekuni bisnis toko online dan dapat Anda jadikan salah satu alasan mengapa Anda harus membuka toko online.

1. Jumlah pengguna internet terus bertambah

Berdasarkan hasil penelitian atau survey beberapa ahli telah menyebutkan bahwa jumlah pengguna internet di Indonesia saat ini telah mencapai lebih dari 45 juta pengguna dan berdasarkan data dari lembaga riset International Data Corporation (IDC) menyebutkan bahwa nilai transaksi jual beli melaui internet yang terjadi di Indonesia setahun yang lalu sudah mencapai US$3,4 miliar atau jika dalam rupiah sekitar Rp 30 triliun, tentu saja menjadi salah satu bukti nyata bagi para pelaku usaha toko online bahwasannya peluang usaha di dunia maya untuk Negara kita dapat dikatakan sangat potensial.

2. Akses internet yang mudah dan murah

Sekarang ini jaringan internet sangat mudah diakses oleh setiap orang dan bahkan telah banyak layanan internet grati yang memudahkan para calon konsumen untuk melakukan aktivitas belanja secara online dibandingkan dengan layanan akses internet sekitar 5 tahun yang lalu. Keuntungan seperti ini tentu saja tidak hanya dapat dirasakan oleh para konsumen, tetapi juga memberikan kemudahan bagi para pemula atau pelaku bisnis untuk dapat mengetahui cara membuat toko online yang dapat mendatangkan banyak pelanggan dan omset yang besar.

3. Bisnis toko online tidak membutuhkan banyak modal

Salah satu keunggulan dari sebuah toko online adalah dapat membuat toko online dengan modal yang seminim mungkin. Bahkan, tidak sedikit dari para pemula atau pelaku bisnis toko online yang dapat mengawali usahanya di dunia maya tanpa harus mengeluarkan modal sama sekali. Karena, mereka pintar memanfaatkan toko online gratis sebagai lapak dagang mereka di dunia maya. Agar dapat membuat toko online gratis, Anda juga dapat memanfaatkan situs jejaring sosial seperti facebook atau dapat juga dengan memanfaatkan peran marketplace seperti bisnisUKM.com untuk membuka lapak dagangdi dunia maya. Hal itu mengingat bahwa sekarang ini jasa pembuatan toko online sudah terbilang cukup mahal dan memerlukan pengelolaan yang tidak mudah. Namun, Anda dapat mensiasati keterbatasan modal dengan cara memanfaatkan marketplace gratisan ataupun berbayar untuk mendatangkan banyak pelanggan.

Itulah sedikit pembahasan mengenai beberapa kelebihan dari bisnis toko online yang dapat Anda jadikan alasan untuk membuka toko online. Dan sekarang saatnya Anda segera mulai action dan memperoleh untung yang besar setiap bulannya. Salam sukses.

sumber gambar : http://cs322117.vk.me/v322117426/9fc1/fEtKllYb0Vw.jpg

[/kelas]