Memulai Bisnis Online Dengan Modal Kecil

memulai bisnis modal kecilModal dana adalah salah satu kendala yang selalu dijadikan alasan sebagai penghambat bagi setiap pemula yang ingin terjun di dunia usaha. Padahal, dengan strategi yang kita miliki, modal kecil bukanlah suatu penghalang untuk memulai bisnis online dan meraik kesuksesan.

[kelas id=”607″ type=”premium”]

Modal kecil bukanlah alasan yang dapat menghalangi kita untuk terjun di dunia bisnis online.  Ada beberapa cara memulai bisnis online meskipun modal kita kecil. Berikut ini saya informasikan bagaimana memulai bisnis online dengan modal kecil.

Bisnis online memiliki beberapa macam bentuk, dua macam diantaranya adalah :

  1. Bussiness to Consumer, yaitu seorang pemilik produk menjual produk miliknya kepada konsumen. Dalam hal ini, biasanya pemillik usaha mempunyai modal yang besar dan dapat memproduksi sendiri produk yang ia jual.
  2. Consumer to Consumer, yaitu seseorang membeli produk dari seorang produsen yang kemudian menjualnya kembali kepada konsumen lain. Dalam hal ini, konsumen yang menjual kembali produk yang telah ia beli dari produsen sering disebut sebagai reseller.

Sebagai  calon pedagang online yang memiliki modal kecil, Anda dapat menerapkan cara kedua. Yaitu dengan menjadi seorang reseller pada satu maupun beberapa produsen. Sangat banyak toko online yang memberikan kesempatan untuk para reseller.

Caranya, seorang reseller memasang foto produk di websitenya dari seorang produsen atau toko online yang telah memberikan izin. Bila sudah ada konsumen yang memesan, kemudian si reseller tersebut membeli produk yang dipesan konsumen dari produsen atau toko online yang telah bekerjasama dengannya. Dengan begitu, reseller tidak perlu mengeluarkan modal yang sangat besar untuk menyetok barang jualannya.

Memulai bisnis online sebaiknya diawali dengan sesuatu hal yang menjadi kesenangan kita. Misalnya Anda suka dengan sepakbola, maka Anda dapat fokus memulai bisnis dengan sesuatu hal yang berhubungan dengan sepakbola. Misalnya saja dengan menjual berbagai macam kostum bola online, menjual sepatu bola online sampai menjual berbagai aksesoris bola lainnya.

Kunci utamanya adalah mengawali bisnis dari hal yang disenangi dan lakukan bisnis dengan senang serta penuh semangat. Karena menjadi seorang pengusaha sukses tidak hanya dilihat dari besar kecilnya modal yang dimiliki, tetapii usaha dan kegigihan juga merupakan modal membangun bisnis.

Demikian, semoga dapat dipahami.

sumber gambar : http://skysoft.co.id/uploads/2013/04/SEO-Indonesia.jpg

[/kelas]